Rabu, 31 Desember 2014

Sebuah Harapan di 2015

Malam ini merupakan malam di akhir tahun 2014 sekaligus malam menuju tahun 2015, malam dimana orang berbondong-bondong mencari tempat yang ramai, malam pesta kembang api, malam dimana kebanyakan anak-anak muda mendapatkan izin dari orang tuanya untuk pulang di larut malam, malam dimana kebanyakan anak-anak muda merasa galau jika tidak jalan dengan seseorang yang spesial, bisa di simpulkan adalah malam pesta, tapi bagiku sendiri malam tahun baru adalah malam biasa-biasa saja, yang perlu kita pikirkan adalah apakah di tahun kemarin apa saja yang kita sudah lakukan lebih banyak melakukan kebaikan atau malah sebaliknya, jika belum, maka di tahun depan ini di usahakan kita lebih banyak melakukan kebaikan, seperti malam-malam setiap akhir tahun aku lebih memilih untuk di dalam kamar, membuka laptop, nonton tv, bahkan langsung tidur, apalagi pada siangnya telalu banyak pekerjaan yang di lakukan pasti pukul 22:00 sudah tertidur pulas, sebab aku pengen sholat di larut malam, menyambut awal tahun dengan kebaikan sholat di malam hari di saat orang-orang tertidur, meminta kepada tuhan untuk mengampuni segala kesalahan di tahun yang lalu dan meminta untuk selalu menjaga keimananku di tahun-tahun berikutnya,  malam ini juga mengingatkan pada seseorang yang sangat berati dalam hidupku ini, karena  diawal tahun 2014 pertama kami saling mengenal tapi apa daya di malam ini dia sudah tidak lagi disampingku, dia telah pergi dariku, di tahun 2015 ini juga aku berharap menemukan cahaya baru dalam kehidupan ini meskipun dia tak ada di sampingku lagi, meskipun sangat sulit menjalaninya tapi aku akan tetap berusaha untuk menjalani hari-hari itu, di  tahun 2015 ini aku akan berusaha untuk menghilangkan semua harapanku untuk memiliki dia kembali, karena semua itu sudah tidak mungkin lagi, makasih untuk seseorang yang sudah memberikanku sebuah cahaya kehidupan di 2014, disetiap sholatku aku akan selalu mendoakan tentang kebahagiaanmu, semua kenangan tentangmu masih tersimpan rapi di hati ini, diawal tahun 2015 ini juga aku sudah mulai menemukan cahaya baru  tetapi harapan itu pupus setelah melihat kegiatannya di facebook, padahal sudah berharap dia akan menjadi cahaya baru di tahun 2015 tapi itu semua tak sesusai harapan, aku tak tau apa yang dirasakan kepadaku, mungkin butuh proses yang lama untuk menggapai semua itu, aku akan menerima semua dengan hati  yang ikhlas , mungkin ini sudah takdir dari allah SWT yang harus kujalani. Sekarang segala hidupku kuserahkan kepada Allah SWT, Aku berserah kepadamu Ya’Allah, kuatkan hambamu ini menjalani hari-hari yang sangat sulit ini, pertemukan hambamu yang hina ini dengan seseorang yang akan membuat hamba selalu berada di jalanmu, bukan seseorang yang akan membuat hamba semakin jauh darimu. semoga di 2015 ini saya bisa move on darinya, semoga ditahun ini saya akan wisuda setelah setelah 5 tahun belum kelar-kelar, semoga impian untuk memiliki rumah sendiri di tahun ini akan terwujud. amiin ya rabal allamin...    

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites